• Breaking News

    Rabu, 12 Desember 2012

    Angka 121212 Bagi Kelahiran Bayi Di Gresik

    Angka 12 12 12 bagi sebagian orang membuat sebagian warga di Kabupaten Gresik terasa begitu istimewa.

    pasalnya, Sebanyak tiga belas bayi, lahir pada moment hari istimewa tersebut yang jatuh pada tanggal 12 bulan 12 dan tahun 2012.

    Uniknya, semua bayi di momen hari spesial tersebut terlahir melalui persalinan alami dan bukan pesanan atau permintaan pihak orang tua sang bayi.


    Tiga Belas bayi  terlahir dalam waktu berbeda-beda. Mulai hari Rabu dini hari pukul 00.23 hingga pukul 10.00 pagi tadi. 7 bayi di ruang bersalin Rumah Sakit Semen Gresik yang beralamat di Jl. Kartini Kecamatan Kebomas, 3 di RSUD Ibnu Sina dan 3 di RS Muhammadiyah Kabupaten Gresik.

    Tiga bayi terlahir, kini menempati ruang khusus dan masih dipisahkan dari ibundanya. Sementara empat bayi yang lain, hingga kini  masih berada di ruang bersalin karena menjalani perawatan medis.

    Ketiga belas bayi yang terlahir di hari serba 12 ini, diantaranya empat bayi berjenis kelamin perempuan dan tiga bayi berjenis kelamin laki-laki ini.

    dr. Elly Efendy, Manajer Humas RS Semen Gresik mengatakan, tujuh bayi yang terlahir kondisinya sehat dengan berat badan rata-rata tiga kilogram dan kelahiran bayi yang jatuh pada hari istimewa ini umumnya terlahir secara alamiah atau bukan permintaan orang tua si jabang bayi

    ”tiga bayi terlahir melalui operasi cesar, tetapi lebih disebabkan tuntutan medis. diantaranya karena ibundanya mengalami penyempitan pinggul  atau pun ketubannya pecah sehingga diharuskan menjalani operasi cesar,”ucapnya.

    Dikatakan dr. Elly Efendy, sebagai apresiasi terhadap bayi yang terlahir di hari serba 12 tersebut, pihak Manajemen Rumah Sakit Semen Gresik akan  memberikan bingkisan berupa Souvenis dan ucapan selamat.


    Anita Amelia(30) salah seorang ibunda bayi mengatakan, tidak menyangka anak keduanya terlahir di hari serba 12.

    “dokter yang merawat saya hanya memperkirakan kelahiran akan terjadi pada akhir desember. Tentu saja saya bahagia mas, meski higga kini belum memberikan nama untuk si kecil,”katanya.

    ibu dua putera ini bersyukur. puteranya lahir dengan selamat dan sehat. Anita berharap, puteranya yang terlahir di hari serba 12 ini akan menjadi anak yang sholeh dan berbhakti pada kedua orang tua, pada nusa dan bangsa

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Fashion

    Beauty

    Travel