• Breaking News

    Kamis, 27 Desember 2012

    Surat Terbuka Mantan Anggota KWG

    SURAT TERBUKA MANTAN ANGGOTA KWG

    Salam Kebebasan Pers Indonesia!
    Hidup Wartawan Indonesia!
    Hidup KWG!
    Hidup Suara Kebenaran dan Hati Nurani!!

    Assalamualaikum Wr Wb.
    Rekan-rekan anggota Komunitas Wartawan Gresik (KWG) yang berbahagia.. tak terasa usia KWG sudah memasuki usia hampir 11 tahun, dengan embrio awal terbentuknya Sinoman Wartawan Gresik pada tahun 2001 di kantor Jawa Pos Biro Gresik tempat saya bekerja sebagai wartawan saat itu. Tak terasa pula, saat ini sudah tiba waktu kembali musyawarah anggota KWG digelar untuk kesekian kali untuk pergantian pengurus baru.
    Bagi saya: Siswoko, anggota KWG yang mundur pada akhir tahun 2009, KWG ibarat separuh nyawa perjalanan karir saya sebagai jurnalis di Gresik. Apalagi, embrio kelahirannya, saya ikut berperan di dalamnya. Kebetulan pula nama Komunitas Wartawan Gresik (KWG) yang menjadi kesepakatan sebagai pergantian nama Sinoman Wartawan Gresik, berawal dari usulan saya.
    Maka, meski sekarang sudah bukan anggota, putih hitamnya KWG, baik buruknya KWG sampai saat ini saya ikut merasakan. Menjadi sebuah kebanggaan kalau KWG mampu menjadi wadah positif bagi wartawan di Gresik. Bisa menunjang profesionalismenya, mengukuhkan integritasnya, dan menjaga kehormatannya. Tapi, akan sangat mengecewakan, kalau KWG menjadi lembaga yang terkooptasi kepentingan penguasa, kepentingan golongan atau hanya untuk kepentingan komersial segelintir oknum yng menjual profesi wartawan mengatasnamakan KWG.
    Dengan Mus Ang KWG kali ini saya berharap, akan terpilih pengurus/ ketua yang mampu membawa KWG ke misi awalnya, mengawal kebebasan pers Indonesia di Gresik, menjaga integritas, independensi dan meningkatkan profesionalisme wartawan dan membela kehormatan anggotanya. Jadikan KWG dinamis tapi tak arogan. Terhormat tapi tidak eksklusif, karya melangit tapi hati tetap membumi. Siapapun yang akan terpilih, harus lewat proses demokrasi yang fair. Tak kalah penting, mampu mengemban amanat AD ART KWG secara kaffah.
    Saya mengingatkan kembali, kalau dulu KWG disepakati menjadi jembatan anggotanya yang mau menjadi anggota profesi wartawan level nasional seperti; PWI (Persatuan Wartawan Indonesia), AJI (Aliansi Jurnalistik Independen), IJTI (Ikatan Jurnalistik Televisi Indonesia) ataupun PFI (Pewarta Foto Indonesia). Maka pengurus baru KWG harus mampu mengemban misi itu pula. Sehingga kalau berdiri kepengurusan lembaga-lembaga profesi wartawan tersebut di Gresik, harus direspons secara positif.
    Ingat… single majority ndak sehat. Kalau sudah ‘pakai topi’ ditambah ‘pakai helm standart’ pasti lebih aman.
    Bagi anggota KWG yang diam-diam sudah menjadi anggota PWI atau AJI, bukankah itu sikap egois yang hanya ingin nyaman sendiri. Kalau PWI, IJTI, PFI atau AJI di Gresik terbentuk? Siapa takuut??!! Saya berharap, proses musyawarah anggota KWG akan berjalan lancar dan sukses. Pastikan terpilih ketua dan pengurus yang terbaik. Selamat ber Musang…
    Wassalammualaikum Wr Wb.
    Trawas, 28 Desember 2012

    Siswoko,
    Mantan Anggota KWG, saat ini wartawan portalgresik.com

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Fashion

    Beauty

    Travel